Tingkatkan Budaya Mutu, LP3M Universitas Udayana Selenggarakan Penyegaran Auditor AMI

LP3M melaksanakan Kegiatan “Penyegaran Auditor Audit Mutu Internal (AMI)” pada Hari Rabu, 27 Juli 2022 secara daring selama 1 hari. Ketua Panitia, Ibu G. A. P. Candra Dharmayanti, ST., MSc., PhD, dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan AMI pada tahun ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya, karena selain bertujuan untuk memberikan penyegaran dan penyamaan persepsi audit kesesuaian pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi dengan Standar Unud, kegiatan ini juga untuk menambah wawasan dan pemahaman auditor AMI Unud untuk mampu mengidentifikasi risiko yang dapat menurunkan mutu Pendidikan tinggi, khususnya di lingkungan Unud




Kegiatan ini dibuka oleh Rektor yang diwakili oleh Bpk Prof. Dr. Ir. I Gede Rai Maya Temaja, M.P. selaku Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Udayana, dihadiri oleh Ketua LP3M Bpk Ir. I Nengah Sujaya,M.Agr.Sc.Ph.D. dan Sekretaris LP3M Bpk. Prof. Dr. Ir. I Made Alit Karyawan Salain, DEA, para Dekan di lingkungan Unud serta mengundang 250 orang auditor AMI Unud yang sebagian juga merupakan Tim LP3M, Tim UP3M dan Tim TPPM Prodi.




Kegiatan ini menghadirkan dua orang narasumber. Pada sesi pertama menghadirkan Bpk Prof. Dr. drh. Nyoman Sadra Dharmawan, M.Si yang memaparkan tentang SPMI, Teori AMI, Teori Perencanaan dan Pelaksanaan AMI berbasis risiko, serta Penyusunan Check List dan Simulasi Praktik Wawancara Penelusuran Bukti. Sedangkan pada sesi kedua dipaparkan tentang Konsep dan Instrumen AMI berbasis risiko, serta Praktek Baik Implementasi AMI berbasis Risiko di Universitas Gadjah Mada (UGM) oleh Bpk. Prof. Dr. Laurentius Hartanto Nugroho, M.Agr. Diskusi dipandu oleh dua moderator Ibu Dr. Ni Luh Gede Astariyani, SH., MH. pada sesi pertama dan Ibu Dr. Ida Ayu Alit Widhiartini, Apt., M.Si. pada sesi kedua.




Kegiatan penyegaran AMI berbasis risiko ini, dilanjutkan dengan penyusunan instrumen AMI berbasis risiko oleh Tim SPMI dan SPME (LP3M), yang kemudian disosialisasikan kepada para-auditor sebelum pelaksanaan Audit Dokumen yang dimulai tanggal 2-7 Agustus 2022 dan Audit lapangan AMI mulai tanggal 8 – 15 Agustus 2022.


Kegiatan Penyegaran AMI berbasis risiko ini diharapkan bermanfaat bagi Universitas Udayana, Fakultas/UPPS dan Prodi di lingkungan Unud tentang bagaimana mengidentifikasi risiko, menganalisis dan mengelola risiko yang berpotensi terhadap penurunan kualitas Pendidikan Tinggi, serta mewujudkan peningkatan kualitas yang berkelanjutan di Universitas Udayana, sehingga Prodi dan Fakultas/ UPPS akan lebih siap dalam menghadapi audit mutu eksternal atau akreditasi/re-akreditasi.